- Berkas Sekuensial berindeks dirancang dengan tujuan untuk menanggulangi permasalahan pengaksesan yang dimiliki oleh organisasi berkas sekuensial tanpa mengurangi keuntungan dan tradisi yang dimiliki oleh berkas sekuensial
- Keunggulan sifat berkas sekuensial Berindeks :
2. Area overflow untuk menyediakan ruang bila dilakukan
penambahan rekaman kedalam berkas.
Struktur Dasar
- Pada sistem komputer, pada umumnya rekaman yang disimpan memiliki volume yang terlalu besar untuk ditempatkan semuanya pada penyimpanan primer, sehingga diperlukan adalanya media penyimpanan sekunder seperti disk untuk menyimpan rekaman.
- Bila yang digunakan adalah komputer dengan disk yang dapat diberi alamat melalui bloknya, maka digunakan track sebagai unit terkecil dalam mengelompokan informasi .
- Unit selanjutnya adalah slinder, dan kemudian unit lainnya disebut indeks
- Sebagai contoh adalah berkas sekuensial berindeks dengan format blok yang dapat diberi alamat. Untuk memperjelas pemahaman dipilih rekaman-rekaman dalam sebuah silinder tetapi indeks silinder tersebut berisi petunjuk ke berbagai silinder lainnya.
- Sepasang masukan yang berisi informasi untuk masingmasing silinder dalam indeks silinder adalah sebagai berikut :
- Kunci merupakan kunci rekaman tertinggi dari rekamanrekaman yang berada pada slinder tersebut dan penunjuk merupakan penunjuk yang mengarah pada indeks track untuk silinder tersebut.
- Satu pasang berisi informasi yang berada pada area penyimpanan primer dan sebuah lagi memiliki informasi pada rekaman overflow yang diasosiasikan dengan track tresebut. Untuk masing-masing track masukan-masukan tersebut memiliki bentuk sebagai berikut :
Kunci Penunjuk Kunci Penunjuk
- Kunci pada pasangan pertama menunjukan kunci tertinggi pada track yang berada pada area penyimpanan primer, dan kunci yang berada pada pasangan kedua menunjukan kunci tertinggi yang berada pada overflow yang diasosiasikan pada track tersebut.
- Penunjuk primer memberikan indikasi bahwa track berisi rekaman primer dan penunjuk overflow menunjukan rekaman pertama yang berada pada area overflow (jika ada) yang diasosiasikan dengan track tersebut
Tidak ada komentar:
Posting Komentar